Main image

Monday, December 25, 2006

Catatan Turing



Belum juga hilang pegal-2 di badan ini karena naik gunung minggu kemarin ,saya sudah harus melaksanakan tugas lain yang cukup menyita tenaga ,pikiran dan perasaan .Dalam pelaksanaan turing akhir tahun ini yang diadakan Banten turing motor club (BTMC) pada tanggal 23 des'06 dengan rute Serang - Pantai Bagedur (Malimping) yang menempuh jarak lk 150km (PP ya dikali 2 aja :-P ).Pada episode kali ini diikuti dengan total peserta 50 orang menggunakan 40 motor dan sebuah mobil kijang. Dan saya mengemban amanat sebagai korlap (koordinator lapangan) sebuah tugas yang menurut saya tidak ringan. Banyak pelajaran serta ilmu yang bisa saya ambil dari perjalanan ini,diantaranya :
1.-Pentingnya patuh pada pimpinan,komitmen,serta peraturan yang dibuat bersama.
Karena tidak patuh pada pimpinan ,komitmen serta peraturan pasti akan terjadi kekacauan seperti dalam turing kali ini.
2.-Hidup berjama'ah lebih aman dan nyaman.
Saat seorang diri melewati jalan yang asing dan sunyi (kanan kiri jalan hanya pepohonan) disertai hujan yang cukup lebat menjelang malam,perasaan waswas dan takut terjadi sesuatu sangat terasa sekali (posisi pada waktu itu sebagai sweeper dan mobil storing yang kami sediakan yang seharusnya berada paling belakang ternyata nyasar entah kemana).
3.-"Nanti bagaimana" lebih baik daripada "bagaimana nanti" alias membuat perencanaan yang matang itu lebih baik.

Suatu pelajaran yang sangat berarti.
Kini tinggal suatu pengharapan yaitu "peserta jangan kapok" untuk mengikuti turing-2 berikutnya yang akan digelar BTMC. Ada yang mau ikut?

Thursday, December 21, 2006

Naik gunung









HAAA..morsas mo naek guuunuung? yach banyak teman -2 yang pada sangsi kalo morsas tuh mo naek gunung,bcoz ngeliat morsas olahraga aje gag pernah.Karpala (group PA-nya akang satu ini) mo berangkat ke Gn.Halimun tanggal 15 des'06 dan Morsas buru-2 deh registrasi sbg anak bawang (maklum bukan anggota karpala),pendakiannya sendiri dimulai tgl 16 des'06 .Alhasil dengan napas engap-2an alias engos-2an sampe juga ke puncak Gn.Halimun ehh dah nyampe di puncak baru juga semalaman trus turun lagi *pake acara nyasar segala lagi* ngapain juga cape-2 naik trus turun lagi ..dasar..trus hebatnya lagi ampe 4 hari pegelnya gag ilang-2.Ada yang punya tips and trik naik gunung gag pegel ?

Wednesday, November 08, 2006

Jangan cerita lagi

Al-kisah Nasrudin Hoja adalah seorang tokoh sufi yang sama terkenal dan konyolnya dengan Abu Nawas, kehilangan istrinya yang tercinta.Kemudian Nasrudin kawin kembali dengan seorang janda.
Pada suatu malam, ketika mereka sedang tidur-tiduran ditempat tidur, istri nasrudin mulai berbicara tentang mantan suaminya, dikatakannya bahwa suaminya yang pertama adalah seorang lelaki yang sangat baik perangainya.
Nasrudin kemudian ganti berbicara tentang mantan istrinya, ia mengatakan mantan istrinta adalah wanita yang paling baik yang pernah ia kenal.
Tetapi istri keduanya ini berbicara lebih cepat dari Nasrudin dan dengan demikian iapun memenangkan pembicaraan yang mirip pertengkaran itu.
Nasrudin akhirnya marah kepada istri keduanya ini, sehingga ia menendang wanita itu hingga jatuh dari tempat tidur dan terjerembab dilantai. Keesokan harinya wanita itu pergi kepengadilan dan mengajukan tuntutan terhadap suaminya.
Ketika sidang pengadilan dimulai, wanita itu mengatakan bahwa Nasrudin telah menendangnya hingga terjatuh dari tempat tidur.
"Apakah engkau melakukan itu Nasrudin?" tanya Hakim.
"Tidak,saya tidak melakukan itu,tuan," jawab Nasrudin.
"Masalahnya begini,lanjut Nasrudin,:Pada waktu itu kami berdua sedang tidur-tiduran ditempat tidur, dan kemudian datanglah seorang temannya ikut-ikutan tidur,dan kemudian datanglah seorang teman saya ikut-ikutan tidur pula.Dengan demikian ada empat orang di satu tempat tidur.Tentu saja tempat tidur itu terlalu penuh sesak sehingga akhirnya istri saya ini terjatuh dari tempat tidur dan terjerembab di lantai.
Naaah Loooh..... :-)

Sunday, November 05, 2006

Gadis kecil itu

Dengan rambut terurai yang kusut,seorang gadis kecil berlari-lari sambil menangis mengikuti jenasah ayahnya yang diusung menuju tempat pemakaman.
Melihat iring-iringan jenasah lewat didepan rumahnya,Hasan Al Basri yang duduk didepan pintu bangkit dan bergabung dengan iring-iringan itu.
"Ayah ,mengapa begitu singkat umurmu?" ratap gadis kecil itu mengikuti iring-iringan itu.
Hasan Al Basri melihat keadaaan gadis itu hatinya merasa terenyuh, perasaannya menjadi iba.Takdir telah menentukan bahwa gadis sekecil itu harus kehilangan bapak,padahal gadis seumurnya sangat memerlukan perlindungan dan bimbingan seorang bapak.
Esok harinya,ketika Hasan Al Basri kembali duduk dimuka pintu seperti hari kemarin ,gadis kecil itu lewat lagi.Gadis kecil itu berlari-lari kecil sambil meratap dan menangis menuju makam ayahnya.Hal itu membuat Hasan Al Basri ingin tahu apa yang akan diperbuat gadis kecil itu dan ia mengikutinya dari belakang.
Setiba di pemakaman, Hasan Al Basri melihat gadis kecil itu memeluk makam ayahnya, pipinya diletakan diatas gundukan tanah sambil meratap-ratap.
Dari persembunyiannya Hasan Al Basri selalu mengikuti apa yang dilakukan gadis kecil itu, dan Ia mendengar apa yang diucapkannya.

"Ayah, malam ini engkau sendirian terbaring dalam kegelapan kubur, tanpa lampu penerangan.Jika malam kemarin, aku masih bisa menyalakan penerangan untukmu.Tapi sekarang, siapakah yang menerangimu ?
"Ayah, malam kemarin aku masih bisa menggelar tikar untuk alar tidurmu, tapi sekarang siapakah yang menggelar tikar untukmu ?
"Ayah, Jika malam kemarin aku masih bisa memijiti tangan dan kakimu, sekarang siapakah yang memijitimu?" terdengar memilukan ratapan gadis kecil itu.
"Ayah, jika kemarin aku yang menyelimutitubuhmu,tapi kini siapa yang menyelimutimu tadi malam?" terdengar kembali suara gadis kecil itu diantara isak tangisnya.
"Ayah, kemarin engkau masih bisa memanggilku, dan aku menjawab untukmu, tapi semalam siapa yang engkau panggil dan siapa pula yang menjawabnya?
"Ayah, jika kemarin engkau minta makan dan aku yang melayani, apakah engkau semalam minta makan? dan siapa yang melayanimu?"

Karena tak tahan mendengar ratapan yang mengarukan itu, Hasan Al Basri keluar ari persembunyiannya dan mendekati gadis itu, tak terasa air matanya menetes jatuh karena haru.
"Anakku, janganlah kau mengucap seperti itu."kata Hasan Al Basri setelah berusaha menenangkan hati gadis kecil itu .
"Seharunya ucapkanlah kata-kata seperti ini:
"Ayah, kau telah ku kafani dengan kain kafan yang bagus, masihkah engkau memakai kain kafan itu? Dan kata orang sholeh, bahwa kain kafan orang yang telah meninggal ada yang diganti dengan kain kafan dari surga dan ada pula yang dari neraka.
kain kafan yang mana yang ayah gunakan sekarang?
"Ayah, kemarin aku telah meletakan tubuhmu yang segar bugar kedalam kubur, masih bugarkah tubuhmu hari ini?"
Gadis kecil itu terus saja mendengarkan ucapan yang dicontohkan Hasan Al Basri .
"Ayah, orang-orang alim mengatakan bahwa semua hamba besok ditanya tentang imannya. Diantara mereka ada yang bisa menjawab, tetapi ada juga yang membisu.Yang kupikirkan, apakah ayah bisa menjawab atau hanya membisu?"
"Ayah, katanya kuburan itu bisa merupakan secuil taman dari surga,tetapi bisa juga merukan sebuah lubang dari lubang neraka.Yang menjadi pikiranku,bagaimana kuburan ayah sekarang?
"Ayah, dulu setiap aku memanggilmu engkau selalu menjawab, tetapi kini engkau ku panggil-panggil tak lagi mau menjawab. Kini engkau telah berpisah denganku, dan tak akan berjumpa sampai hari kiamat.Semoga Allah tak menghalangi perjumpaanku denganmu."

Demikian nasehat Hasan Al Basri yang disampaikan kepada gadi kecil itu dalam meratapi ayahnya yang sudah meninggal.
"Sungguh baik nasehat bapak,aku sangat berteriman kasih sekali."kata gadis kecil itu.
Kemudian Hasan Al Basri mengajak gadis kecil itu pulang, meninggalkan kuburan ayahnya.

Saturday, November 04, 2006

Atas nama Insya Allah


Cerita ini mungkin kita pernah mengalami atau mungkin kita pernah menjadi pelakunya dan semoga ini menjadi pelajaran untuk kita semua.

Cukup lama Nasrudin menabung agar bisa memiliki sebuah baju baru.Suatu hari dengan penuh kegembiraan ia pergi ke tukang jahit.
Setelah diukur segalanya yang perlu tukang jahit pun berkata :"kembalilah kesini seminggu lagi,Insya Allah baju mu sudah selesai dijahit."
Terpaksa Nasrudin harus menahan diri selama seminggu untuk kemudian kembali lagi.
"Maaf,bajumu belum selesai.Tapi Insya Allah ,besok sudah jadi."
Keesokan harinya Nasrudin kembali lagi.
"Sekali lagi,maaf" kata si tukang jahit,"sedikit lagi selesai,cobalah datang besok lagi dan Insya Allah bajumu sudah benar-benar rampung".
Nasrudin merasa gusar,penjahit ini dianggap keterlaluan maka ia pun berkata :"Berapa lama sih waktu yang kau butuhkan untuk menyelesaikan bajuku tanpa menggunakan nama Allah?"
sebab bila kau pakai kata Insya Allah lagi pasti akan banyak waktu yang kau butuhkan :-(

Thursday, November 02, 2006

katakan Insya Allah


Kisah-kisah atau cerita berikut mungkin bisa kita ambil sebagai pelajaran kehidupan.

Seorang lelaki menuju pasar untuk membeli seekor keledai.Ditengah perjalanan ia bertemu temannya.

"mau kemana kamu?" tanya temannya.
"Ke pasar membeli seekor keledai," jawabnya.
"katakan 'Insya Allah',begitu," kata temannya.
"buat apa bilang 'Insya Allah' segala.Uang ada disaku ku,dan keledai ada di pasar" jawabnya.

Ketika sedang mencari-cari keledai yang cocok,uang disakunya dicopet orang. Akibatnya ia pulang dengan tangan hampa dan perasaan kesal dan sedih.
Ditengah perjalanan pulang ia bertemu kembali dengan temannya tadi.

"Mana keledai yang kamu beli? Apa yang terjadi padamu?" tanya temannya dengan heran.
"Uangnya dicopet ,'Insya Allah' " Jawabnya acuh tak acuh.

Thursday, October 19, 2006

Lebaran


Assalamu'alaikum Wr. Wb...

Selamat Hari Raya Idul Fitri 142 7 H

Semoga Allah akan senantiasa memberikan Berkah, Rahmat dan HidayahNya pada kita,... dan semoga apa yang telah kita perjuangkan di Bulan Suci Ramadhan yang sebentar lagi akan berlalu akan menjadikan kita manusia baru yang semakin bertaqwa kepada Allah SWT, serta takut akan semua larangan-laranganNya, suci di hati... Lahir dan Bathin dan Menjadi Individu yang mengagumkan dengan sikap-sikap yang mencerminkan pribadi seorang Muslim sejati .....amiiin.... dan

Marilah kita saling mema'afkan atas semua kekhilafan,... baik yang disengaja maupun yang tidak,... kita hanya berusaha untuk membersihkan diri dan memohon ampunannya karena bagaimanapun juga semuanya akan kembali padaNya..

Minal Aidzin Wal Faidzin
Taqobalallohu Minna Wa Minkum Taqobbal Yaa Kariim

Maafkan Lahir dan Bathin..

Wassalamu'alaikum Wr. Wb;

Andy Morsas

Friday, September 22, 2006

Ramadhan

Marhaban ya Ramadhan

Masih jelas dalam ingatan ramadhan tahun lalu morsas lalui di yogya dan jawa timur (sby & malang)dan tidak terasa telah hampir ramadhan kembali.
masih terekam dengan jelas peristiwa-2 lalu.Banyak kebodohan yg telah dilakukan.
Semoga ibadahnya morsas pada bulan ramadhan tahun ini lebih baik dari tahun lalu.
*tertunduk sedih*
Emak..maafkan kesalahan anak emak yang satu ini (semoga emak baca blog anaknya ini).
teman-2 semua maafkan morsas dari tingkah laku yg kurang menyenangkan.

Marhaban ya ramadhan

Sunday, September 10, 2006

KKDRF

Kesedihan , Kepedihan Dan Rasa Frustasi menyeruak dalam dada ini ....aaaach... (mau teriak beneran disamping ada orang ..ntar kebengong-2 tuh orang).
introspeksi diri mungkin jalan yang terbaik yang harus aku lakukan saat ini.
semua kacau....
semua berantakan.....
aaaaaaacccch...
haruskah cuti?

Menjadi Guru ???

Bukan nya gak kreatif karena bikin postingan dengan judul yang sama dengan sobat saya ini yg cuman ditambahi tanda tanya doang,tapi karena memang menarik judulnya dan memang harus diangkat lagi untuk dibahas bersama yang diharapkan dapat memotivasi kita semua terutama para punggawa indico.

Seseorang disebut guru bila dia memiliki murid,tidak disebutkan berapa banyak muridnya, itu artinya bila hanya seorang pun yang mau belajar kepadanya maka sesungguhnya dia telah menjadi seorang guru.Tidak harus mengajar diruang kelas dengan suasana formal,tidak juga harus memiliki kepala sekolah atau menjadi PNS dulu baru dikatakan jadi "guru beneran".

Guru memiliki peranan yang sangat penting dalam urusan dunia didik-mendidik. Dan ada hubungan yang kuat yaitu kualitas guru akan ikut mempengaruhi kualitas murid-muridnya.Salah satu parameter untuk mengukur kualitas guru antara lain penguasaan materi dan kemampuan dalam menyampaikan materi pada murid-muridnya.

Banyak kalangan menilai bahwa kualitas guru masih memprihatinkan. Faktor penyebabnya antara lain latar belakang pendidikan guru yang kurang memadai, kesejahteraan, serta rasa percaya diri kalangan guru itu sendiri dan keengganan untuk meningkatkan ilmunya (merasa sudah cukup “SAKTI” dengan yang sudah dimilikinya saat ini).

Seorang guru juga dituntut untuk mau belajar bukan hanya mengajar saja,termasuk didalamnya mempelajari bagaimana menjadi seorang guru yang memiliki kepribadian menarik. Karena, bagaimanapun 'guru juga manusia'. Dan, setiap manusia perlu memiliki kepribadian menarik. Dengan berkepribadian menarik, disadari atau tidak akan menjadi daya tarik bagi muridnya untuk tetap setia mengikuti pelajaran yang diberikan.

''Salah satu ciri budaya negara maju adalah tingginya budaya menulis".

Bagaimana dengan para punggawa indico ?

TANYA KEN APA ? ? ?

Peterpan versi Indiahe

Mungkin dah "basbang" alias basi bangat kali ye berita ini,tapi asik juga kaya'nya tuk di postingkan.
Berita tertanggal August 16, 2006 dari : http://www.indiafm.com/movies/musicreview/12755/index.html

"..... ' Now after this good news, a saddening piece of information. 'Kya Mujhe' is a straight lift from a song called 'Tak Bisakah' which has been composed and sung by one of Indonesia's most popular and successful pop groups, 'Peterpan'! Of course Pritam has made the Indian version much peppier and exciting but the 'inspiration' factor doesn't seem to be abandoning Bhatts and the composer. Well, if one ignores the inspiration then it can't be denied that 'Kya Mujhe' is going to be one of the most heard tracks this year. DJs A Myth and Kiran take the song to a new level altogether as they arrive with a snazzier remix version of the song that is again an awesome piece of music.'..."

Mungkin Bu Guru ini mau terjemahin untuk kita-2 yg kurang okeeeh inggrisnya :-P
Coba dengerin deh lagunya,bisa download disini.
Asik juga tuh bwt goyang-2 jempol hahahaha


Thursday, July 27, 2006

Aneh ? tentu tidak

Alkisah pada masa kini hiduplah seorang pria ganteng *PD mode On* yang memiliki tiga kepribadian dan tiga nama.
Ketiga nama tersebut adalah : Andy , Morsas , dan perpaduan keduannya Andy Morsas.
Bila Andy mode On maka menjadi sosok orang yang bersahaja,tenang,bijaksana,optimis,selalu berpikir positif,cerdas,teliti,jujur,tapi kadang-2 cepat bosen.
Bila Morsas mode On maka jadilah ia sosok orang yang sangat-2 optimis,Funkeeeh abiz,kadang-2 grasak-grusuk ( opo yo rek EYD nya? ) ,bisa berfikir cepat tapi kurang teliti,paling seneng bikin pusing orang yang bertingkah,sangat tertarik dengan hal-2 baru yang bisa menaikkan adrenalin meskipun beresiko tinggi sekali.
Bila Andy Morsas mode On maka kepribadian Andy dan kepribadian Morsas menyatu kedalam sosok orang ini.
Dari tiga kepribadiannya ini ada satu kesamaannya yaitu semangat berusaha untuk mendapatkan kebahagiaan dunia dan akherat serta ridho dari Allah.

Bagaimana menurut pendapat anda para blogger sekalian tentang kepribadian pria ganteng tersebut?
Dan bagi yang mengenal pria ganteng tersebut dimohon memberikan masukan yang membangun guna memperbaiki bangsa dan negara ini menuju masyakat aman,adil,makmur dan sejahtera. *apaaaa kaliii hehehehehehe*

Friday, July 21, 2006

yuk..semangat !!!

Mudah-mudahan hadist ini dapat menambah motivasi kita semua amiiin....

"Rasulullah s.a.w bersabda: Barangsiapa yang menempuh jalan untuk mencari ilmu, maka Allah memasukkan orang tersebut pada salah satu jalan menuju surga. Sesungguhnya malaikat mengatupkan sayapnya karena ridha kepada seluruh penuntut ilmu. Penghuni langit dan bumi, sampai ikan sekalipun yang ada di dalam air memohonkan ampun untuk seorang alim. Keutamaan seorang alim dibandingkan seorang ahli ibadah seperti keutamaan cahaya bulan purnama dibandingkan cahaya bintang-bintang. Para ulama adalah pewaris para nabi, namun mereka tidak mewariskan dinar maupun dirham. Mereka hanyalah mewariskan ilmu. Barangsiapa yang mengambil ilmu tersebut sungguh ia telah mendapatkan bagian yang banyak dari warisan tersebut" (HR. Al-Bukhari dalam kitab Shahihnya no. 6412)

Friday, July 07, 2006

Kata Emak

Kata emak :
"Dalam menjalani hidup ini jangan sombong, jangan sok berjasa nanti bisa riya, "
nasehat yang cukup singkat dan sering kita dengar ini begitu mengena dari diri morsas, dan ketika mereview posting-an jadi malu sendiri.
Langsung delete aja dech..
Jadilah pribadi morsas sendiri, jangan mengharapkan pujian dari manusia. ..kemon...kemon..morsas..bergerak...bergerak...bergerak dong ah..



Thanks to Emak

Thursday, June 08, 2006

Nakhoda mabok


Minggu ini adalah masa paling sulit dalam mengemudikan perahu INDICO,dimana badai dan ombak besar silih berganti menerjang yang mengakibatkan sebagian besar crew-nya dilanda mabok laut yang luar biasa (termasuk nakhoda-nya nih).Jadwal Pelatihan macet,tutorial tidak jalan,listrik sudah dua bulan belum dibayar,ya sudah pasti ngga ada pemasukan dong...terus untuk bayar kontrakan Basecamp gimana? Tapi saya percaya bahwa "sesudah kesulitan pasti ada kemudahan"

Burning

gelora api membara dalam dada

menyulut segudang obsesi dalam jiwa

membakar inspirasi dalam setangkup otak

tidak mudah padam tertiup angin malas

gerak liar membiarkan imajinasi siap menerkam

lepas angan menerobos keangkuhan zaman

tinggalkan rasa sombong dalam diri

berserah hanya mencari ridho illahi

campakkan rasa cengeng

campakkan rasa manja

campakkan rasa malas

untuk menuju jiwa mandiri

diskriminasi pikiran negatif

pelihara pikiran positif

bergerak menuju pribadi yang tangguh

Insya4JJI kita bisa

Insya4JJI kita mampu

Insya4JJI...Insya4JJI

tetap semangat :-)

Wednesday, May 31, 2006

JOGJA

Jogja dilanda gempa
demikian bunyi headline news di berbagai media massa.
Morsas turut berduka :-(
berduka atas bencana yang terjadi
berduka atas lambatnya penanganan korban
berduka atas kelakuan para penguasa
berduka atas diri gw sendiri yang bisanya hanya menyampaikan "turut berduka" (*gw sedih neeh...ampe mau nangis...serius*)
Semoga ini menjadi pelajaran untuk kita semua agar kita selalu semakin dekat kepada ALLAH sang Maha pencipta jagat raya ini dan mematuhi semua aturan-aturannya.

Yellow

maaf dech baru bisa posting lagi.....setelah beberapa hari menghilangkan diri dari...dari...the second world... kali ya..hahaha...untuk mencari sesuatu yang hilang dalam diri seorang Morsas.
setelah abis baca postingan bu guru ini trus gw pikir-2 asik juga kaya'nya nongkrong di warkop nih..sambil ngopi gw mainin mp3 player gw untuk nyiksa coldplay nyanyiin yellow ini berkali-kali hehehehe...gw aku-in oke juga coldplay bikin lagu nih...ngga terasa gw tersentuh juga ma lagu 'ntu and gak terasa juga gw dah 2 jam lebih nangkring di warung itu ampe gw ngga sengaja nangkap yang punya warung geleng-2 kepala ngeliat kelakuan gw ...hahaha...bodo ah...(tapi tengsin juga sih)

Look at the stars,
Look how they shine for you,
And everything you do,
Yeah they were all yellow,

I came along
I wrote a song for you
And all the things you do
And it was called yellow

So then I took my turn
Oh all the things I've done
And it was all yellow

Your skin
Oh yeah your skin and bones
Turn into something beautiful
D'you know you know I love you so
You know I love you so

I swam across
I jumped across for you
Oh all the things you do
Cause you were all yellow

I drew a line
I drew a line for you
Oh what a thing to do
And it was all yellow

Your skin
Oh yeah your skin and bones
Turn into something beautiful
D'you know for you i bleed myself dry
For you i bleed myself dry

Its true look how they shine for you
look how they shine for you
look how they shine for you
look how they shine for you
look how they shine for you
look how they shine
look at the stars look how they shine for you



Thanks to Chris Martin yang sampe serak-2 nyanyiin lagu ini untuk gw heheheh

Untuk K****Zach harus bertanggung jawab atas semuanya hahahah look how they shine for you

***Tetap Semangat***

Monday, May 22, 2006

Permen

Duuuh gw kehabisan energi nih...karena gw harus extra konsentrasi untuk berjalan di kegelapan nurani kehidupan ini,kalo ngga ya kaki gw sering kesandung nih....kan lumayan sakit nya :-(
Abis dah beberapa hari ini gw agak kesusahan bersua ma "cahaya indah" dengan bermacam warna yang terpancar nun jauh disana di negeri impian...... yang udah sering banget membantu gw menerangi jalan hingga gw bisa berjalan ditengah gelapnya belantara rimba nurani kehidupan...dimana sih negeri impian ?
Ya akhirnya gw tertidur terus sengaja-sengajain mimpi punya pabrik permeeeen deh.Permen yang beredar diseluruh dunia 90% hasil produksi pabrik gw ini...hahahahahaha
Laba dari perusahaan permen gw ini ,gw pake buat komputerisasi desa-desa,kampung-kampung,pelosok terpenciiiiiiiiil banget (gratis)....hahahaha....belagu banget gw ye... bodo ah.....(terserah yang baca deh) trus gw bela-belain pergi ke negeri impian untuk mencari sang "Cahaya Indah dengan beragam warna " itu,biar gw ada ditempat yang terang terus.




Thanks to K**** Zach

Sunday, May 14, 2006

"Gila" sedikit yuk !!!


"gila juga nih orang".....itulah kata-2 yg pernah kita dengar atau mungkin pernah kita ucapkan saat menyaksikan seseorang berbuat lain dari yang lain.Disadari atau tidak mungkin kita pernah berbuat yg orang lain menilainya "gila".Dan ternyata "Gila "itu diperlukan juga dalam kehidupan ini.
Ketika saya mengetahui proses pembuatan distro xnuxer linux live cd oleh Dani Firmansyah (sempat membuat heboh karena mengubah tampilan situs resmi KPU saat Pemilu) yang dikerjakan seorang diri dan dalam waktu 7 hari 7 malam dan setiap harinya dalam waktu itu tidur +- hanya 3jam saja...wah..wah..wah..(kalo gw bisa sakit tipes tuh heheheh),saya menilai ini adalah proses ke"gila"annya yang pada akhirnya akan membawa perubahan jalan kehidupannya.Demikian pula halnya dengan INDICO,dengan hanya bermodalkan "Semangat" berusaha ingin mendirikan (dan Alhamdulillah sudah berdiri dan masih perlu pembenahan sana-sini) Alternative Learning Center,salah satu pilihan tempat pembelajaran komputer dengan metode dan gaya belajar yang "gila" juga :-p
Jadi ke"gila"an itu sebetulnya bukan ”sebuah penyakit”, melainkan potensi manusia yang terkubur, dan Sigmund Freud berhasil merumuskannya dengan satu kata: unconsciousness, yaitu alam bawah sadar. Dan bahwa semua manusia adalah neurosis, memiliki kegilaannya sendiri, karena banyak sekali ketidaksadaran yang disimpan dalam gudang jiwa kita. Bahwa kegilaan sebetulnya adalah pengobatan jiwa itu sendiri. Kegilaan itu adalah kedahsyatan manusia di mana manusia tidak lagi diberi batas-batas. Ia lebih bebas dari imajinasi. Kegilaan adalah ketidaksadaran yang disadarkan dan kemudian menjadi sesuatu yang genius.


Tetap Semangat
Terus berkarya dan
"Gila" dikit yuk !!


Thanx to someone (di negeri impian) >> kita "gila" dikit yuk !! hahahahah....

Monday, April 17, 2006

Pemimpin

Indahnya andai ada pemimpin seperti ini lagi ...(masa seeeh gak ada dari sekian ratus juta penduduk di indonesia !!! :-P )

Khalifah Abu bakar Assiddiq ra pernah berpidato saat dilantik menjadi pemimpin ummat sepeninggalan Rasulullah Saw yang mana inti dari isi pidato tersebut dapat dijadikan pandangan dalam memilih profil seorang pemimpin yang baik. Isi pidato tersebut diterjemahkan sebagai berikut:

“Saudara-saudara, Aku telah diangkat menjadi pemimpin bukanlah karena aku yang terbaik diantara kalian semuanya, untuk itu jika aku berbuat baik bantulah aku, dan jika aku berbuat salah luruskanlah aku. Sifat jujur itu adalah amanah, sedangkan kebohongan itu adalah pengkhianatan. ‘Orang lemah’ diantara kalian aku pandang kuat posisinya di sisiku dan aku akan melindungi hak-haknya. ‘Orang kuat’ diantara kalian aku pandang lemah posisinya di sisiku dan aku akan mengambil hak-hak mereka yang mereka peroleh dengan jalan yang jahat untuk aku kembalikan kepada yang berhak menerimanya. Janganlah diantara kalian meninggalkan jihad, sebab kaum yang meninggalkan jihad akan ditimpakan kehinaan oleh Allah Swt. Patuhlah kalian kepadaku selama aku mematuhi Allah dan Rasul-Nya. Jika aku durhaka kepada Allah dan Rasul-Nya maka tidak ada kewajiban bagi kalian untuk mematuhiku. Kini marilah kita menunaikan sholat semoga Allah Swt melimpahkan Rahmat-Nya kepada kita semua”.

Sunday, February 26, 2006

Situs Porno

Ini adalah tulisan pertama saya dan saya sangat mengharap kritik serta saran dari para pembaca sekalian guna memperbaiki tulisan-tulisan saya kedepannya.
Tema yang saya angkat adalah tentang situs porno serta akibat yang ditimbulkannya.
Ada satu cerita dari pengelola warnet yang cukup memprihatinkan bagi kita semua, cerita tersebut berawal dari datangnya dua orang anak sekolah dasar yang masih menggunakan seragam sekolahnya ke warnet tersebut untuk ber-internet.Sedang asik masyuknya dua bocah SD ini yang kadang diselingi dengan cekikikan sehingga mengundang keingintahuan si pengelola warnet (lagi ngapain nih bocah....?) ternyata dua bocah ini sedang mengakses situs porno dan yang lebih mengagetkannya lagi bocah-bocah ini hafal betul alamat situsnya , jadi mereka tidak menggunakan search engine. Apa pendapat anda tentang cerita ini? wajarkah bila terjadi banyak kasus Asusila dan pornografi dinegara ini? siapa yang salah?
Baiklah saya coba kembali ke tema saya kali ini yaitu situs porno dan akibat yang ditimbulkannya. Manusia terbagi atas dua bagian yaitu jasmani (Hardware) dan rohani (software), bila software manusia sudah rusak maka sebagus apapun hardwarenya akan dipandang rendah oleh yang lainnya , contoh: pelacur kelas kakap ,koruptor dll deh.
Ketika kita mencoba mengunjungi situs porno maka tanpa kita sadari software kita(rohani) telah terserang virus yang sangat berbahaya yaitu virus PPM(Pikiran Porno Melulu) dan kita pernah mendengar berita ada bapak yang makan anaknya sendiri dan juga berita miring lainnya yang bila pelakunya diintrogasi biasanya sipelaku melakukan itu sehabis mengkonsumsi material-material pornografi (gambar,bacaan,film dll) dan situs porno merupakan salah satu material tersebut.
semoga bermanfaat tulisan singkat ini :-)
RSS Feed

Labels